Friday, May 24, 2013

Ayam Bumbu Kecap

resep masakan yang akan kita bagikan hari ini adalah ayam bumbu kecap, yang mana ayam bumbu kecap ini satu resep yang paling dicari. cara membuat masakan ayam bumbu kecap ini sangat simple, praktis dan sangat sederhana, namun soal rasa dari masakan yang satu ini sudah tidak diragukan lagi kersedapannya.

nah bahan masakan ayam bumbu kecap ini juga sangat mudah dan simple, dan cara membuat masakan ayam bumbu kecap ini juga sangat simple, praktis, yang paling pokok adalah rasa dari masakan yang satu ini sangat enak, dan bisa disajikan setiap hari jika mau. Nah berikut ini adalah Bahan bahan dan cara membuat ayam kecap.


Bahan bahan masakan ayam kecap:
  • 1 ekor Ayam, potong menjadi beberapa bagian
  • 1 lembar daun salam,
  • 1 batang serei memarkan
  • 2 sendok makan kecap manis, bisa ditambahkan jika mau
  • 1 sendok air jeruk limau
  • 200 Ml kaldu ayam instan
  • garam secukupnya
  • minyak goreng untuk menumis

Nah setelah bahan bahan untuk membuat masakan ayam bumbu kecap ini sudah siap, selanjutnya adalah menyiapkan bumbu halus untuk ayam kecap ini, apa saja bumbunya? langsung saja cekedot hihihi:
Bumbu halus ayam kecap:
  • 5 butir bawang merah
  • 2 siung bawang putih
  • cabe merah, berapa ya, suka suka lah yang suka pedas boleh banyak, tapi jangan kebanyakan tar malah sakit perut gara gara kepedesan, karena ini menggunakan kecap, sebaiknya jangan telalu banyak menggunakan atau menambahkan cabe.
  • garam secukupnya

nah bumbu bumbu diatas kemudian dihaluskan. Lalu kemudian melangkah ketahap pembuatan ayam bumbu kecap ini, berikut ini adalah step by step, langkah demi langkah membuat ayam kecap.
  1. Tumis bumbu halus, salam, serai sampai harum,
  2. tambahkan ayam dan aduk sampai sedikit berubah warna
  3. Kemudian tambahkan Kecap manis dan air jeruk limau. Aduk samapi rata, setelah itu masukan kaldu ayam dan garam, masak sampai bumbu meresap dan matang sempurna.
Nah tiu tadi adalah cara membuat masakan masakan yang enak, mudah, praktis,simple dan sedap untuk dinikmati,oke selanjutnya silahkan dipraktekan sediri dirumah untuk menjamu suami dirumah.

No comments:

Post a Comment